Fitur Pada Logistik Pembelian
Fitur ini adalah fitur detail yang dapat memberikan warning atau peringatan pada menu logistik. Adapun fitur-fitur detail dijelaskan pada sub-menu berikut.
Peringatan Nilai Asset dan Pembelian
Pada saat menginputkan pembelian barang, apabila terjadi perubahan harga pembelian baru terhadap harga pembelian terakhir melebihi dari batas wajar, maka akan muncul notifikasi yang berisi peringatan bahwa harga pembelian baru tersebut mengalami perubahan, beserta dengan persentase perubahan harga pembelian lama terhadap harga pembelian baru.
Note
Saat ini, batas wajar perubahan harga pembelian baru yang diatur oleh sistem sebesar 5% dari harga pembelian terakhir. Ketika melebihi batas wajar tersebut, maka sistem akan secara otomatis menampilkan notifikasi peringatan di atas.
Peringatan Deviasi Harga
Deviasi harga adalah rasio selisih nilai asset yang kita beli dengan rata-rata nilai asset di outlet lain pada barang yang sama. Sebagai contoh, kita membeli barang ASAM MEFENAMAT 500MG TAB dengan informasi Harga Nilai Asset (HNA) sebesar Rp. 700. Sedangkan barang tersebut memiliki rata-rata nilai asset sebesar Rp. 211,42 pada seluruh outlet. Maka, rasio selisih antara rata-rata nilai asset dengan rata-rata nilai asset tersebut adalah 231,09% yang merupakan deviasi harga.
Note
Saat ini, batas wajar rasio deviasi harga yang diatur oleh sistem sebesar 7%. Peringatan deviasi harga ini hanya aktif apabila Anda mengaktifkan fitur multi outlet. Sehingga nilai asset yang dibandingkan adalah rata-rata nilai asset di seluruh outlet Anda.
Deviasi harga ini biasanya terjadi ketika salah input satuan. Misalnya, barang yang di-input seharusnya dalam satuan 'pcs', namun yang diinputkan adalah satuan 'box'. Apabila terjadi hal tersebut, Anda bisa membatalkan input tersebut dengan mengklik tombol "Cancel" dan memperbaiki inputnya terlebih dahulu.
Note
Persentase batas wajar kenaikan harga dan deviasi ini berlaku pada seluruh outlet dan bisa diatur sesuai kebutuhan. Untuk mengatur batas wajar tersebut, silakan hubungi tim kami.
Jika terdeteksi perubahan harga dan/atau deviasi namun pembelian tetap disimpan, maka pembelian tersebut wajib mendapatkan persetujuan sebelum masuk ke dalam inventori. Persetujuan tersebut hanya akan muncul apabila Anda mengaktifkan Fitur Pembelian Tertahan. Untuk info lebih lanjut, silakan kunjungi halaman Fitur Pembelian Tertahan.